Seorang WBP Rutan Kelas IIB Sigli Ikuti Lomba MTQ dalam Rangka HBP Ke-59
Sigli Mataexpose.co.id – Seorang Warga Binaan Pemasyarakatan Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Sigli Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh mengikuti seleksi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), yang digelar secara virtual. Jum’at (24/03/2023)
Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian kegiatan Hari Bakti Pemasyarakatan yang Ke-59 Tahun 2023. Kepala Rutan Sigli, A.Halim Faisal mendukung penuh kegiatan MTQ ini dengan harapan bisa menjadi batu loncatan bagi WBP untuk mengembangkan kemampuannya dalam membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar.
“WBP dalam kesehariannya mendapatkan pembinaan kepribadian, diantaranya ada pembinaan mental rohani dan spritual. Salah satunya adalah seleksi MTQ ini, yang diselenggarakan oleh Kanwil Kemenkumham Aceh. Kegiatan MTQ ini juga serentak diadakan pada tiap-tiap Kantor Wilayah dalam menyemarakkan Peringatan HBP Ke-59” ucapnya.
Oleh karena itu, lanjut A.Halim, Kegiatan MTQ ini diadakan untuk mencari terbaik diantara yang terbaik yang nantinya pemenang di tingkat Unit Pelaksana Teknis (UPT) berhak untuk mewakili Kanwil Kemenkumham Aceh ke tingkat nasional.
Kanwil Kemenkumham Aceh mengadakan acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) secara virtual dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 serta menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H.
Lomba MTQ ini diselenggarakan sebagai bentuk kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas keagamaan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), khususnya di lingkungan Kanwil Kemenkumham Aceh.
Karutan Sigli, A.Halim Faisal mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mencari bakat-bakat potensial warga binaan dalam rangka pembinaan kepribadian sekaligus memberikan motivasi kepada warga binaan untuk mempelajari dan mendalami seni dalam membaca Al Qur’an.
“Peningkatan pemahaman dan pengamalan keagamaan merupakan salah satu program pembinaan yang telah dilaksanakan, tentunya kami berharap agar peserta dapat mengimplementasikan kandungan Al-quran tersebut pada kehidupan sehari-hari, sehingga bisa melekat dan memberikan motivasi diri untuk selalu berbuat kebaikan di jalan Allah SWT,” tutupnya. (R)